Efek Buruk Lainnya Konsumsi Daging Merah Berlebih
Rendang, rawon, coto makasar, iga penyet dan aneka olahan berbahan daging sapi lain memang menggiurkan. Namun, Anda pasti sudah pernah mendengar bahwa mengonsumsi daging merah tak baik ketimbang makan daging berwarna putih seperti daging ayam. berikut Efek buruk daging merah jika terlalu berlebihan dalam mengkonsumsinya :Penyakit Diabete Tipe 2
Efek buruk daging merah jika terlalu sering mengkonsumsi bisa menyebabkan Anda terkena penyakit diabetes tipe 2. Penyakit ini akan menyerang organ tubuh Anda dan tubuh secara menyeluruh akibat kekurangan insulin. Insulin dibuat oleh pankreas yang berfungsi untuk mengolah kadar gula dalam darah menjadi sumber tenaga. Ketika Anda makan daging merah maka, kandungan glikemik yang berat akan membuat tubuh menerima lemak berlebihan. Lemak tidak langsung akan dicerna dan diolah oleh tubuh dengan bantuan hormon dan enzim. Karena itulah ketika tubuh memiliki banyak lemak dari daging merah maka menyebabkan kebutuhan insulin yang terlalu besar. Sementara pankreas tidak membuat insulin yang cukup sehingga menyebabkan diabetes.
Sembelit
Banyak orang yang hanya ingin makan daging merah dan tidak mau mengkonsumsi berbagai jenis bahan makanan lain. Daging termasuk jenis bahan makanan yang sebenarnya akan bertahan lama dalam sistem pencernaan. Daging tidak mengandung banyak serat dan lebih banyak mengandung lemak serta protein. Hal ini bisa menghambat kerja usus besar terutama saat melakukan gerakan peristaltik. Gerakan yang akan mendorong usus besar dalam mengeluarkan sisa pencernaan menjadi tinja. Jadi terlalu sering makan daging merah bisa menyebabkan sembelit dan bahkan wasir.
Mood jadi gampang goyah
Tubuh dan otak nyatanya sangat butuh asupan karbohidrat yang berasal dari tepung dan gula. Asupan karbohidrat ini diperlukan untuk merangsang produksi hormon serotonin sebagai pengatur mood Anda. Nah, bagi Anda yang suka makan olahan daging untuk makan sehari-hari, dikhawatirkan asupan karbohidrat Anda akan berkurang dan mood Anda pun jadi tidak stabil sehari-harinya.
Melemahkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kebiasaan mengkonsumsi daging merah juga bisa menyebabkan sistem kekebalan tubuh akan menurun secara perlahan. Hal ini terjadi ketika daging merah masuk dalam saluran pencernaan maka bisa menjadi racun. Daging merah akan bertemu dengan enzim dan cairan dalam pencernaan. Racun akan muncul dalam tahap ini.
Tidak ada komentar:
Write komentar